Pak Diho

Selasa, 20 Oktober 2015

Hari ini puncak dari rasa yang dipendam sebulan ini di Kantor.

Rasa yang tadinya aku kira, bakal bisa bikin aku layak mendapat predikat Wonder Woman kalo bisa menahannya.

Rasa kesal, benci, lelah, semuanya jadi satu yang pada poin ini aku ngerasa ini semua, “Nggak Fair” buat aku.

Lalu, aku Kirim WA ke Manager Divisi aku yang sudah resign Bulan Maret lalu. Aku yang niatnya cuma nanya hal yang mungkin bisa menjawab kekesalan ini.

Ga butuh lebih dari 3 Kalimat….

He Called Me directly…

And ask me, “Vannia kenapa?”

Kesel yang udah ditahan, benci, langsung tumpah jadi air mata dan sesak yang selama ini dipendam keluar semua lewat tangisan.

And I told Him everything.

I told Him whats Wrong.

And He Told me why it was wrong.

And finally I realized …

He’s an angel.

He’s sincere and really care for me.

And I remember.

image

 

Di keluarga aku ga ada istilah ulang tahun dirayain atau hal-hal sejenis itu. Aku ulang Tahun biasa cuma dapet kado dari Kakak Dan Umi. Selebihnya? Mending uangnya buat makan kali ya…

Birthday Cake? Ga pernah ngerasain dikasih itu. Aku buat pernah buat orang lain tapi ngga pernah dapet itu.

Sampai pada akhirnya…

24 Desember 2014.

That Morning

I got my First Birthday Cake.

From Him.

With beautiful surprise that I wont forget.

My manager. I wont Called Him my Ex-Manager :’)

Now He’s in Higher place but I know He deserve it.

The way He care for me.. as a leader I mean.. and The way He makes me miss Him. Miss Him around me, as a good leader, good example..

Pas aku lulus Kuliah nanti orang yang aku cari duluan Ya Pak Diho ini. Semoga ada Job Vacancy nanti disana ya pak 🙂

Nanti aku buktiin aku bakal kuat, ga cengeng dan bisa handle semuanya as a strong one.

Thank You pak for being an angel in this  wild world called workplace.

L,

Van

Playlist Dikala Hujan

Kamis, 8 Oktober 2015, 17.30 – Mendung

Wah Pantes saja Dua hari ini Hujan, apakah akibat dari saya yang mulai rajin posting di Blog yang sudah penuh sarang laba-laba ini? *JK*

Hujan.

Sebuah Fenomena Alam yang bisa bikin seseorang mengingat suatu kejadian yang tidak diingat. 😛 *versi sayah*

Dibalik efek Jalan becek, Macet, dan Lembap Yang diakibatkan Oleh Hujan, aku sangat suka sama Hujan. momen dimana aku menikmati suara tetesan air yang jatuh ke Tanah, terciprat ke Jalan, Berdenting di atas atap, hingga Kaca Jendela yang berembun… I just Like to spend my me time like that. starring outside the windows When its Rain. And put my Earphone and….

sampailah kita pada Topik dimana Judulnya adalah Playlist Dikala Hujan.

Playlist yang selalu sukses bikin aku bengong dan lupa sama hal sekitar..

Here we go…

Rain & Cry by 15&

Rain 1
source: youtube

15& beuhhhh suara mereka tuh bikin nyesss… salut pokonya! lagu ini sih ya ga jauh dari putus Cinta dan hujan yang mengingatkan akan hal itu. tapi dibawakan oleh 15& yang suaranya bener-bener menjiwai bikin kita bisa ikut masuk ke lagunya. apalagi pas Hujan Kaya sekarang.

Aku screencapture pas bagian Lirik Favoritku, yang kurang lebih hasil translatenya:

” If Goodbye is the answer, Who Gave the question?”

*JLEB*

Because Of You by Afterschool

rain2

Yup, Jaman-jamannya suka KPOP ya jaman ini *soksenior-plak* Girlband yang pada saat ini lagi mendominasi dengan Style Hip-Hop, lagu-lagu dance yang ceria.. ada Afterschool yang bawain lagu yang bikin jatuh hati langsung Kahi. Langsung semangat belajar nge-Rapp juga aku hihihi..

lagunya tentang cinta seorang wanita yang udah abis-abisan lah sama seorang cowok. Gara-gara si cowok itu si cewek jadi Gila dan ngerasain Sakit. Klasik. cuma efek suara Hujan diawalnya tuh aku suka dan Dance sama penjiwaan semua membernya dapet.

and then…

0330 by U-Kiss

Rain3

lagu lama yang masih jadi favorit aku! dengerin deh apalagi pas hujan gini… pasti bakal bengong-bengong. hihihi.

bye For Now!

L,

Van